Wednesday, July 25, 2012

Kolak Pisang dan Ubi

Resep dan Cara Membuat Kolak Pisang Ubi



Resep dan Cara Membuat Kolak Pisang Ubi
Kolak Pisang dan Ubi

Resep kolak pisang ubi cocok untuk menu pembuka saat buka puasa

Bahan resep kolak pisang ubi :
-125 gram ubi manis kualitas bagus
-3 buah pisang raja pilihan
-125 gram kolang kaling
-50 gram tape singkong
-Gula pasir secukupnya
-1 lembar daun pandan
-250 mililiter santan
-250 mililiter air
-Garam secukupnya

Cara membuat kolak pisang ubi :
-Pertama kupas ubi manis lalu potong dadu dan potong juga pisang raja dengan bentuk bulat
-Kemudian rebus kolang kaling lalu tiriskan
-Setelah itu ubi direbus sampai 1/2 matang
-Masukkan kolang kaling dan daun pandan kedalam rebusan ubi
-Tambahkan gula dan garam secukupnya lalu aduk hingga rata
-Masukkan pisang yang telah dipotong bulat
-Tuangkan santan secara perlahan, lalu masak sampai terlihat mendidih dan matang
-Masukkan tape lalu aduk hingga rata
-Setelah semua bahan matang, angkat dan tuangkan ke mangkuk saji. Resep kolak pisang ubi telah dibuat dan siap untuk dihidangkan. (Coba link berikut untuk mendapatkan info lainnya).

No comments:

Post a Comment

pertanian tugas

Powered By Blogger

LinkWithin

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...